Monday, May 10, 2010

Strawberry Pancake


Description:
Masih seputaran strawberry nih.
Kali ini tentang menu sarapan kami yang mudah dan cepat, yaitu pancake.....
Ada juga sih cara yang lebih cepat dengan pakai tepung pancake siap pakai, tinggal tambah air doang jadi deh. Tapi aku milih repot dikit mengingat kalau kita bikin sendiri bahan-bahannya kan lebih alami.

Ingredients:
200 gr tepung terigu serba guna
2 sdm gula
2 sdt baking powder
1/4 sdt garam
1 cup susu cair
1 bh telur ukuran besar
1/2 sdt vanilla ekstrak
2 sdm unsalted butter, cairkan
1 cup strawberry potong-potong

Pelengkap
maple sirup dan butter
strawberry

Directions:
1. Campur bahan kering, sisihkan
2. Campur susu, vanilla ekstrak, dan telur, aduk rata. Masukkan ke bahan kering dengan wisk sampai tercampur rata. campuran akan kelihatan kental dan halus. Masukkan butter cair, aduk rata.
3. Terakhir masukkan strawberry, aduk rata.
4. Panggang diatas penggorengan yang sudah dipanaskan terlebih dahulu dengan api sedang. Biarkan sampai keluar gelembung2 udara, balik dan masak sampai kuning kecoklatan.
5. Disajikan hangat dengan maple sirup, butter, dan ditambah potongan strawberry lagi.

Catatan :
Kalau mau lebih ribet dikit, putih telur dipisah dari kuningnya, lalu kocok putih telur sampai mengembang kaku baru dicampur dengan adonan pancake sebelum ditambah strawberry (no.2) Hasilnya pancake jadi lebih empuk.

9 comments:

  1. Iya kesukaan anak-anak nih mbak, gampang lagi bikinnya.

    ReplyDelete
  2. iya mbak, pengin bikin buat anak2. sepertinya gampang dan yummy

    ReplyDelete
  3. ini nih resep pancake yg kucari2. thanks ya Shin! Strawberry nya gede lg, yum!

    ReplyDelete
  4. Sama2 Vy. Silakan dicoba, gampang bgt :)
    Iya lagi musim strawberry nih disini.

    ReplyDelete
  5. Mbak, ini aku pelajarin deh....wish me luck :) thanks for the recipe anyway

    ReplyDelete
  6. pancakenya kayaknya enak.. tapi aku suka daffodialnya.. hehehe.. strawberrynya hasil kebun shin?

    ReplyDelete
  7. Daffodillku mulai habis Her, ganti tulip sekarang. Strawberrynya beli, kalo strawberryku baru berbunga, mungkin bulan depan panen.

    ReplyDelete