Tuesday, May 20, 2008

Kue Perdamaian

Tidak ada orang yang sanggup melawan kehendak Tuhan. Manusia hanya bisa mengarang dan mereka-reka apa yang akan terjadi sekarang atau hari esok, tapi tetap kedaulatan ada di tangan Sang Pencipta. Seperti aku dengan segala niat baikku mencoba menawarkan sedikit keramahan untuk menyingkap kebekuan yang kami sendiri tidak tahu kenapa??? Hasilnya sekali lagi manusia hanya bisa berencana.

Marah, kesal, kecewa.... tentu iya karena aku manusia biasa. Mencoba menelaah apa yg membuat rencanaku gagal, hanya membuat aku tambah kesal. Karena sepertinya aku sudah mencoba jauh2 hari mempersiapkan segala sesuatunya dan aku pikir semua perfect!! Sampai rasa maluku saat tidak ada jawaban 1 bulan lalu sudah aku buang jauh........

Hhhhhhhhhhhhhh................... Harusnya ketika aku melakukan sesuatu yg menurutku baik, aku tidak perlu berharap balasannya akan baik juga. Mungkin itu lebih membuat diriku tanpa beban. Iklas........... Sekarang aku hanya berpikir apa maksud Pencipta kepadaku dengan kejadian ini?????

6 comments:

  1. yang ikhlas ya say...
    semoga kue itu bisa mencairkan hati kakak ipar...

    ReplyDelete
  2. Thanks Ning. Makasih banyak bantuannya.........

    ReplyDelete
  3. hehe...relax mbakyu....bisa gondok juga mbakyu satu ini...
    yang penting niatnya baik. maksud Sang Pencipta? tunggu aja, pasti nanti bakal ketahuan....eh, kuenya bagus tuh, tukang roti yang di sini pasti kalah.

    ReplyDelete
  4. Orang sabar dikasihi Tuhan mbak :) Kue perdamaian pasti bikin hati jadi luluh hehehe....kelihatannya enak tuh

    ReplyDelete
  5. he..he...iya nih gondok habis sudah kehilangan akal. Btw kuenya emang bagus banget, enak lagi. Aku pesan kok itu sama teman MP di Jkt. Coba deh ke www.ningnog.multiply.com. Dijamin ngileeerrrr.........

    ReplyDelete
  6. Iya bagus dan enak kata teman yg pernah aku kirim sih.... Pesannya di Ningnong teman MP juga di Jkt. Kalo kepengen kirim kue ke kel or teman di Jkt bisa pesan ke dia dijamin puas deh. He..he... promosi nih.

    ReplyDelete